Astra Life Syariah Melindungi Keluarga

by

Halo Sobat Petualang Cantik, 

Siapa sih yang tidak ingin hal terbaik untuk keluarganya. Pasti semua orang akan melakukan yang terbaik untuk keluarga kita termasuk hal kesehatan. Kita ingin kesehatan keluarganya selalu terjamin baik saat ini maupun masa yang akan datang. 

Masalahnya kita tidak bisa memprediksi kesehatan dan hal lain di masa yang akan datang. Untuk itu kita perlu persiapan sejak awal untuk mencegah segala sesuatu yang akan terjadi pada kesehatan kita. Seperti melakukan pola hidup sehat, dengan berolahraga dan mengkonsumsi makanan sehat.    

Tetapi hal itu tidak cukup bisa mengatasi masalah keadaan kesehatan pada diri kita dan keluarga. Jika tiba-tiba keadaan kesehatan kita butuh pertolongan medis dan dokter tentunya ada biaya yang harus kita keluarkan dan biaya tersebut tentunya tidak murah. Kita perlu memiliki produk asuransi untuk melindungi diri kita dan keluarga dari risiko-risiko buruk yang mungkin saja terjadi nantinya.

Asuransi Syariah Favorit Masyarakat Indonesia  

Indonesia yang notabenenya adalah Negara yang memiliki jumlah penduduk muslim terbanyak di dunia sebagian masyarakatnya masih banyak yang enggan menggunakan asuransi konvensional yang dianggap riba. Masyarakat Indonesia tentunya akan memilih asuransi yang dikelola secara syariah dengan prinsip dan nilai agama yang mereka yakini. Asuransi Syariah sendiri memiliki hukum yang kuat dalam Islam, yang menggunakan Empat dasar hukum dalam menentukan boleh tidaknya suatu perkara dilakukan. Dasar hukum tersebut adalah Al-qur’an , Hadist, Ijma’, Qiyas. 

  1. QS. Al-Maidah ayat 2 Wa ta’aawanuu ‘alal biri wa taqwaa, wa ta’aawanuu ‘alal ‘itsmi wal ‘udwaan wattaqullah innallaha syadiidul ‘iqaab. Artinya : ‘ dan tolong menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebaikan dan takwa, dan jangan tolong menolong dalam perbuatan dosa dan pelanggaran dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya”.
  2. QS. Al- Hasyr ayat 18
  3. QS. An-Nisa ayat 9
  4. Hadits Riwayat Abu Hurairah : “ Barang siapa melepaskan dari seorang muslim suatu kesulitan di dunia, Allah akan melepaskan kesulitan darinya pada hari kiamat dan Allah senantiasa menolong hamba-Nya selama ia (suka) menolong saudaranya “ (HR. Muslim dari Abu Hurairah).
  5.  Hadits Riwayat MuslimArtinya: “Rasulullah SAW merasakan, perumpamaan persaudaraan kaum muslimin dalam cinta dan kasih sayang diantara mereka adalah seumpama satu tubuh bila mana salah satu bagian tubuh merasakan sakit, maka akan dirasakan oleh bagian tubuh yang lain” (HR. Muslim dari Nu’man bin Basyir)
  6. Hadits Riwayat Bukhari Artinya: “berselisih dua orang wanita dari suku Huzail, kemudian salah satu wanita tersebut melempar batu ke wanita yang lain sehingga mengakibatkan kematian wanita tersebut beserta jani yang dikandungnya, maka ahli waris dari wanita yang meninggal itu mengadukan peristiwa tersebut kepada Rasulullah SAW atas peristiwa tersebut Rasuluklah SAW memutuskan ganti rugi dari pembunuhan terhada janin dengan membela seorang budak laki-laki atau perempuan dan memutuskan ganti rugi kematian wanita tersebut dengan uang darah (diyat) yang dibunuh oleh aqilahnya (kerabat dari orang tua laki-laki)”.

Dengan begitu Asuransi Syariah memiliki hukum yang bersumber pada Al-quran dan Hadits Nabi. Asuransi Syariah menyebutkan sebagai kesepakatan antara dua pihak. Pihak yang satu berkewajiban membayar uang dan pihak lainnya memberikan jaminan kepada pembayar dan jika terjadi sesuatu yang menimpa pihak pertama akan diberikan hal-hal yang telah disepakati bersama. 

Sementara dalam fatwa Dewan Syariah Nasional, Asuransi syariah dikatakan sebagai usaha saling melindungi dan tolong bantu di antara sejumlah orang atau pihak melalui investasi dalam bentuk asset atau tabarru’ dan berikan pola pengembalian untuk menangani risiko melalui akad. 

Manfaat Asuransi Syariah 

Karena masyarakat Indonesia sukanya Asuransi Syariah, kita perlu tahu manfaatnya agar apa yang kita berikan dapat diketahui dengan baik dan benar sesuai prinsip kita yang beragama muslim.  Ini berlaku juga pada manfaat Asuransi Jiwa Syariah, Asuransi Kesehatan Syariah, Asuransi Mobil Syariah dan lain sebagainya.

1. Tidak Ada Riba

Sebagai umat muslim, sesuai prinsip keislaman Asuransi tanpa riba akan membuat kita tenang, hidup tentram dan malah akan mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.

2. Terbangunnya Prinsip Tolong Menolong 

Hal ini sesuai dengan QS. Al- Maidah ayat 2 dan Fatwa Dewan Syariah No. 21/DSN-MUI/X/2001 yang menyatakan bahwa asuransi syariah yakni sebuah usaha yang saling melindungi dan tolong menolong antara sejumlah orang melalui investasi dalam bentuk asset dan atau tabarru’ yang kemudian bertujuan untuk memberikan  pola pengembalian untuk menghadapi risiko tertentu melalui akad yang disesuaikan dengan syariat Islam. 

3. Tidak Ada Skema Dana Hangus

Skema asuransi syariah ini maksudnya adalah premi, iuran, atau dana setoran peserta tidak akan hilang atau hangus

4. Dikelola oleh Dewan Pengawas Syariah

Pengawasan dan sistem persetujuan yang dilakukan oleh Dewan Pengawas Syariah ini bertujuan untuk tetap menuntun lembaga syariah di koridor keislaman.

5. Pengelolaan Dana Sesuai Syariat Islam

Ini adalah nilai lebih dari asuransi syariah, tidak boleh keluar jalur.

6. Memiliki Akad Takaful

Akad Takaful artinya berlandaskan pada prinsip saling menanggung dan menolong apabila ada peserta yang terkena musibah.

7. Ada Pembagian Keuntungan

Berbeda dengan konvensional. Adanya pembagian keuntungan ini dilakukan secara adil dan terbuka

8. Pengelolaan Dana Transparan dan Jujur

Bertujuan memperoleh standar operasional yang amanah sehingga dapat dipercaya kalangan masyarakat.

Kalau sudah jelas manfaat yang kita dapatkan dari Asuransi Syariah ini tentunya akan membuat kita dan keluarga merasa aman, tenang dan tentram dari segi kehidupan dunia dan akherat. Insya Allah kita bisa #LengkapiCintadanKebaikan pada keluarga kita. 

3 Produk Astra Life Asuransi Sesuai Pilihan

Sebelum memilih produk asuransi kalian perlu tahu apa saja kebutuhan yang kalian inginkan. Disini Astra Life Syariah menawarkan 3 produk yang memiliki keuntungan masing-masing yaitu :

  • Flexi Life Syariah 

Ini adalah Asuransi Jiwa Syariah Ultra Flesibel pertama di Indonesia, dimana kalian bisa :

  • Menentukan perlindungan jiwa hingga Rp. 2M dan tidak perlu cek medical chek up
  • Otomatis diperpanjang setiap tahun (auto renew), tidak perlu repot untuk mendaftar ulang
  • Proses secara online, dengan kontribusi terbaik. Kontribusi yang kamu bayar optimal untuk manfaat perlindunganmu
  • Proses pengajuan klaim secara online

Dengan menggunakan Flexi Life Syariah akan membantu kalian untuk menyiapkan dana buat orang yang kalian cintai apabila terjadi risiko meninggal dunia. Flexi Life Syariah akan memberikan 100% Satunan Asuransi  kepada penerima manfaat yang ada di Polis apabila orang yang diasuransikan meninggal dunia bukan karena kecelakaan tetapi jika meninggal dunia karena kecelakaan akan menerima Santunan Asuransi 200% sesuai ketentuan polis. Untuk lebih jelasnya bisa klik link berikut ini https://ilovelife.co.id/products/product-life-syariah/6448 

  • ASLI Asya Proteksi Syariah

Merupakan produk Asuransi yang dikaitkan dengan investasi berdasarkan prinsip syariah dengan kontribusi pembayaran berkala yang terjangkau dan memberikan perlindungan menyeluruh untuk mendukung perencanaan keuangan

Keunggulannya adalah :

  1. Perlindungan menyeluruh dalam satu produk yang menyediakan beragam manfaat asuransi dasar dan tambahan (rider) dengan kontribusi yang terjangkau
  2. Alokasi investasi optimal sejak awal kepesertaan
  3. Perlindungan saat mudik lebaran
  4. Bonus loyalitas
  5. Penguat investasi
  6. Manfaat nilai dana 100% di akhir masa polis
  7. Pilihan berbagai jenis dana investasi dengan prinsip Syariah sesuai dengan prosil risiko kita
  8. Potensi pembagian/distribusi surplus underwriting dana tabarru’ kepada peserta

 Dengan memilih ASLI Asya Proteksi Syariah kita akan menerima manfaat 100% Santunan Asuransi Dasar dan nilai dana akan berlakukjika peserta utama yang diasuransikan meninggal dunia dan 100% Santunan Asuransi jika peserta utama yang diasuransikan dinyatakan terminal Illnes, lalu 100% Santunan Asuransi jika menderita cacat total dan tetap. 

Selain itu karena saat ini bulan Ramadan, peserta asuransi mendapat manfaat tambahan maksimum 50% Santunan Asuransi Dasar jika peserta utama yang diasuransikan meninggal dunia dalam masa mudik lebaran karena kecelakaan dalam periode yang sama.

Manfaat lainnya adalah tambahan investasi 3% akan dikenakan pada awal tahun polis ke -11 hingga berakhirnya polis. Manfaat akhir polis, 100% nilai dana akan tertera jika peserta utama yang diasuransikan hidup sampai tanggal berakhirnya polis. 

Untuk lebih jelasnya kalian bisa langsung klik link berikut ini : https://www.astralife.co.id/produk-syariah-asuransi-dasar/asli-asya-syariah-protection/ 

  • AVA iFamily Protection Syariah

Ini produk asuransi jiwa berjangka sesuai dengan prinsip syariah dengan perlindungan asuransi terhadap risiko meninggal dunia, meninggal dunia akibat kecelakaan, santunan rawat inap dan santunan rawat inap ICU. 

Keunggulannya adalah :

  1. Termasuk manfaat meninggal dunia saat menunaikan ibadah haji, umroh serta mudik lebaran
  2. Manfaat pertanggungan sampai dengan Rp. 750 juta
  3. Kontribusi terjangkau mulai dari Rp. 90 ribu/bulan

Untuk syarat kepersertaan mulai 18-80 tahun bagi pemegang polis dan 18-60 tahun bagi peserta utama yang diasuransikan. Masa asuransinya 1 (satu) tahun dan dapat diperpanjang sampai dengan peserta utama yang diasuransikan atau peserta tambahan yang diasuransikan (pasangan) mencapai usia 70 tahun atau peserta tambahan yang diasuransikan (anak) mencapai usia 25 tahun atau telah menikah atau telah bekerja. Lalu mengisi formulir pengajuan pembiayaan dan surat permohonan asuransi jiwa syariah (SPAJS) melaui menulis polis. 

Untuk lebih jelasnya kalian bisa langsung klik link berikut ini : https://www.astralife.co.id/produk-syariah-asuransi-dasar/ava-ifamily-protection-syariah/ 

 

Nah, dari 3 produk #AstraLifeSyariah ini mana yang akan miliki untuk #MelengkapiCintadanKebaikan pada keluarga kalian untuk membuktikan #LoveLife dalam kehidupan kalian di dunia ini. Pastinya #AstraLife akan melindungi diri dan keluarga karena Astra Life Syariah Asuransi Syariah Bikin Tentram dengan Berbagai Manfaat Astra Life Syariah Hadirkan Ketentraman Hati Dalam Keluarga.

Selamat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan yang penuh berkah.

 

Salam Cantik,

 

Lita Chan Lai

 

Sumber :

 

 

12 Responses
  • Tetty
    April 11, 2023

    alhamdulillah ya, makin banyak produk keuangan yang tidak mengandung unsur riba, karena memang itu adalah salah satu hal yang bisa menjadi pilihan umat muslim di Indonesia, karena selama ini produk keuangan itu pasti bikin ragu dan bimbang

  • winda - dajourneys.com
    April 12, 2023

    syukur ya mba makin banyak produk keuangan yang mengikuti syariah Islam, jadi teman2 yang muslim bisa lebih tenang

  • indah nuria
    April 13, 2023

    aku merasakan ketenangan jiwa dan manfaat dari menggunakan asuransi, juga yang syariah. Memang membantu sekali ya mba

  • Ida Tahmidah
    April 13, 2023

    Alhamdulillah ya ada solusi asuransi syariah nih… Asuransi non riba jadi bikin tenang dan nyaman dunia dan akhiratnya ya…

  • Zahra Rabbiradlia
    April 13, 2023

    Alhamdulillah ternyata ada Flexi Syariah ya. Jadi tertarik dan kayaknya jadi opsi deh karena lebih aman 🙂

  • Fenni Bungsu
    April 13, 2023

    Alhamdulillah dengan prinsip syariah yang membuat hati tenang ya kak. Apalagi ada 3 jenisnya juga nih yang bisa dijadikan sebagai pilihan

  • Eni Martini
    April 13, 2023

    Kalau syariah dan gak mengandung unsur riba, mau beli produknya juga jadi lebih nyaman dan lega ya. Di indonesia memang semakin bangat produk syariah, termasuk asuransi

  • Allaely Hardhiani
    April 13, 2023

    Alhamdulillah ya semakin banyak produk keuangan yang syariah. Jadinya lebih tenang dan nyaman.

  • April Hamsa
    April 13, 2023

    Salah satu yang bikin serem kalau lebaran ada aja berita duka saat perjalanan mudik huhu moga gak kejadian yaa. Tapi gk ada salahnya membekali diri dengan asuransi supaya bisa lbh tenang bepergian. Pakai yang syariah supaya lbh nyaman jg. Thx info asuransinya.

  • Cindy Vania
    April 13, 2023

    enaknya asuransi syariah ini juga bisa kita pilih yg paling tepat sama kebutuhan ya mbak. begitupula preminya. penting bgt kalau nggak riba yaa..

  • Diah Alsa
    April 13, 2023

    bedanya asuransi syariah itu jelas ya, rujukannya mendasarnya pada Al Quran dan Hadist yang tentu sangat menjunjung nilai manfaat dan keadilan yang jelas.
    masing-masing produk asuransi Astra Life Syariah memiliki manfaat yang berbeda ya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

  • Yuniari Nukti
    April 18, 2023

    Makin ke sini mengindari riba sulitnya minta ampun. Apapun transaksinya harus cek ricek dulu akadnya seperti apa. Tapi saya yakin masyarakat muslim sudah cerdas mengelola keuangan dengan basis syariah

Tinggalkan Balasan ke Ida Tahmidah Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *